Gubsu, Resmikan Mess Pemprovsu di Tapsel

Artikel | Kamis, 03 Agustus 2023

Share This :

Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Edy Rahmayadi didampingi Ketua TP PKK Provsu, Ny. Nawal Lubis

resmikan Mess Pemprovsu di Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan yang ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Gubsu dan penguntingan pita oleh Ketua TP PKK Provsu, Ny Nawal Lubis disaksikan Sekda Tapsel, Sofyan Adil, Ketua TP PKK Tapsel, Ny Rosalina Dolly Pasaribu, Forkopimda Tapsel. Tapanuli Selatan (Tapsel), Rabu (2/8).

Gubsu berharap agar pengerjaan Mess Pemprovsu Kabupaten Tapsel dapat segera dirampungkan dan disempurnakan. Supaya, Mess yang baru saja diresmikan itu dapat dimanfaatkan.

Apalagi, kata Edy, tahun mendatang Tapsel akan jadi tuan rumah pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi. Maka, ia berharap Mess Pemprovsu Sipirok ini dapat dipergunakan sebaik mungkin. “Jadi siapa pun boleh menggunakan ini untuk kepentingan kegiatan-kegiatan Sumatera Utara, Kabupaten, atau masyarakat,” ucapnya.

Sebelum menutup sambutannya, Edy berharap siapapun yang menggunakan Mess Pemprovsu ini nantinya akan mendapat keberkahan dari Allah.

Sesaat setelah melakukan peresmian, Bupati Tapsel, Dolly Pasaribu, yang diwakili oleh Sekda Sofyan Adil menyambut hangat kunjungan Gubsu.

Melalui Sekda, Bupati Tapsel mengatakan, agar kiranya, Mess yang kini sudah diresmikan itu dapat memberi dampak positif bagi masyarakat sekitar.

“Dengan kehadiran Mess ini, tentu kami berharap kita dapat menggencarkan promosi UMKM terhadap wisatawan. Sehingga pendapatan asli daerah Tapsel dapat kita tingkatkan,” sebut Sekda.

Sekda menambahkan bahwa Pemkab Tapsel sendiri selalu mengupayakan kemakmuran masyarakat. Dan yang utama, menjadikan masyarakat Tapsel yang lebih sehat, cerdas dan sejahtera.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkopimda ,Asisten, Staf Ahli Bupati, pimpinan OPD Tapsel dan Kabag.

 

Sumber : Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tapanuli Selatan

 

 

 

 

 

Infografis

© 2024 Kab. Tapanuli Selatan
| Situs Resmi Pemerintah Kab. Tapanuli Selatan